Labels:

KISI-KISI PAT BTA KELAS V SEMESTER GENAP

 Soal-Soal



1. Menurut istilah ha' dhamir artinya ha' sebagai kata ganti, baik kata ganti ......... atau ........ 

2. Ha' dhamir bentuk tunggal laki-laki (mudzakar) adalah ...... 

3. Potongan ayat bihii 'aliimun adalah ha' dhamir dibaca .......

4. Nafqahu katsiiran, hu tersebut bukan ha' dhamir tetapi ha' ......

5. Lafal faja'alahuu gutsaa-an ahwaa terdapat ha' dhamir yaitu surat ....... ayat 5.

6. Untuk mengetahui makhraj asli huruf hijaiyah maka sukunlah huruf tersebut dengan didahului oleh ........

7. ........ adalah tempat atau makhraj yang terletak pada rongga mulut. 

8. Makhraj huruf nun dan mim terdapat pada maudhi'ul ....... 

9. Pada makhraj adnal halqi, keluar dari ujung kerongkongan, yaitu huruf ........ dan ........

10. Huruf yang keluar dari maudhi'ul syafatain adalah ........ 

11. Hukum mempelajari ilmu tajwid adalah ....... 

12. Membaca Al-Qur'an dapat dilakukan dengan binnadzar dan ........ 

13. Dalam seni baca Al-Qur'an terdapat nada lagu dengan suara yang paling rendah, yaitu nada ....... 

14. Lagu-lagu yang nadanya lebih tinggi atau puncak lagu-lagu dalam seni baca Al-Qur'an di antaranya ......... 

15. Farah ahli dalam melagukan Al-Qur'an dengan berbagai lagu. Berarti Farah adalah seorang ........

___________


1. Sebutkan tiga contoh ha' dhamir dibaca mad shilah qashirah! 

2. Jelaskan pengertian dari makharijul huruf! 

3. Sebutkan tiga dari lima tempat keluarnya huruf (makharijul huruf)!

4. Apa perbedaan nada jawab dengan nada jawabul jawab dalam seni baca Al-Qur'an? 

5. Sebutkan macam lagu/irama dalam seni baca Al-Qur'an!


JAWABAN





0 comments:

 
Lautan Tintaku © 2012 | Designed by Canvas Art, in collaboration with Business Listings , Radio stations and Corporate Office Headquarters